Blogger Widgets

Strategi Mengenai Harga (Pricing Strategy)


Fikri Blog - Tujuan memahami strategi mengenai harga ini adalah untuk mengetahui :



  • Karakteristik biaya dan harga jual sehingga dapat diperoleh laba (profit) sesuai dengan yang diharapkan.
  • Price floors
  • Menghitung break even
  • Menghitung break even revenue
  • Menghitung break even unit
  • Pricing untuk memperoleh laba : pricing berdasarkan cost.
  • Pricing untuk memperoleh laba : pricing berdasarkan nilai.
  • Diskon atau potongan harga.
  • Perencanaan revenue.
Strategi penetapan harga (pricing strategy) untuk produk yang kita hasilkan merupakan salah satu pengambilan keputusan bisnis yang sangat penting. Kita harus menawarkan produk dengan harga sesuai dengan target market sehingga konsumen mampu dan ingin membeli produk yang kita hasilkan. Selain itu, perusahaan dapat memperoleh laba sesuai dengan yang diharapkan.


Ada beberapa pendekatan untuk menentukan pricing. Penentuan pricing harus berkaitan dengan cost yang kita keluarkan, pengaruh persaingan, dan pembentukan persepsi pelanggan tentang nilai produk yang kita hasilkan tersebut.

Cost adalah seluruh biaya yang harus dikeluarkan (baik biaya tetap maupun biaya variabel) untuk membuat suatu produk berikut jasa yang diberikan. Sedangkan price adalah harga jual per unit yang akan ditawarkan kepada pelanggan untuk produk dan jasa yang kita tawarkan tersebut. Dengan demikian, apabila pelanggan bertanya, "Berapa harga jual produk ini?" Jawabannya adalah harga jual produk ini per unit.


Demikianlah penjelasan tentang strategi mengenai harga (pricing strategy), semoga bermanfaat dan dapat membantu berkembangnya bisnis yang sedang anda jalankan saat ini.


Mau Belajar Membuat Blog yang Benar-benar Menghasilkan UANG? Klik Tulisan atau Text ini.